Minggu, 03 April 2016

23 Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia

23 Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia

1. Kung Fu

Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Kung Fu

Siapa yang tidak kenal Kung Fu? Bela diri dari China yang satu ini telah populer di seluruh belahan dunia. Pada awalnya Kung Fu berkembang di China namun karena banyaknya orang yang meminati Kung Fu, sekarang Kung Fu menyebar hingga ke seluruh dunia. Salah satu legenda Kung Fu yang terkenal adalah Bruce Lee.

2. Tinju
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Tinju

Semua orang pasti mengenal Tinju karena olahraga yang satu ini sangat sering di tayangkan di acara acara TV di Indonesia dan di dunia. Petinju yang terkenal di dunia antara lain Mike Tyson dan Muhammad Ali sedangkan untuk di Indonesia adalah Chris John dan Daud "Cino" Yordan.

 3. Taekwondo

Taekwondo adalah Olahraga Bela Diri yang sangat populer. Taekwondo Berasal dari Korea yang berarti "Seni Bela Diri yang menggunakan Kaki Dan Tangan" namun walau begitu gerakan di Taekwondo lebih banyak mengandlkan tendangan/kaki.

4. Karate
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Karate

Karate adalah olah raga bela diri yang berasal dari Jepang yang berarti “tangan kosong”. Rata rata gerakan di Karate Mengandalkan kekuatan tangan. Olahraga Karate adalah olahraga yang selalu ada di setiap sekolah di Indonesia

5. Muay Thai
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Muay Thai
Muay Thai adalah bela diri yang berasal dari Thailand. daam pertarungan Muay Thai mengandalkan Sikut dan lutut dalam menyerang bahkan di dalam pertandingan Muay Thai para petarung tidak di berikan pelindung apapun alias Full Body Contact. olahraga Muay Thai banyak di gunakan oleh petraung UFC, MMA dan pertandingan dunia lainnya.

6. Jiu Jitsu
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Jiu Jitsu


Ju Jitsu merupakan seni beladiri asal Jepang yang fokusnya adalah melakukan kuncian terhadap lawan.Dalam mempelajari Jiu Jitsu seorang petarung di ajarkan untuk melakukan kuncian atau pitingan terhadap sendi sendi lawannya sehingga diharapkan lawan menyerah sebelum sendi sendi mereka dipatahkan oleh seorang murid Jiu Jitsu.

7. Capoeira

Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Capoeira

Capoeira adalah seni beladiri yang berasal dari Brazil. Keunikan dalam Capoeira adalah dalam melakukan gerakan biasanya mereka di iringi oleh musik dan gerakan mereka sangat lincah seperti tarian. gerakan Capoeira terlihat seperti tarian karena pada dulunya bela diri ini dilarang oleh pemerintah Brazil sehingga mereka membuat Bela Diri yang lincah seperti tarian.

8. Brazilian Jiu Jitsu
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Brazillian Jiu Jitsu
Brazillian Jiu Jutsu adalah hasil dari perkembangan Jiu Jitsu Jepang. Brazillian Jiu Jitsu memiliki prinsip "95% Pertarungan di jalanan akan berujung pada pertarungan jarak dekat dan berakhir di lantai (Ground Fighting)". Brazillian Jiu Jitsu mengajarkan teknik kuncian dan cekikan. Teknik Brazillian Jiu Jitsu cocok di gunakan jika anda melawan musuh dengan badan yang lebih besar dan lebih kuat.

9. Judo 
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Judo

Judo adalah olahraga yang juga berasal dari Negeri Sakura Jepang. Judo merupakan akar dari bela diri karate. Judo mengutamakan Teknik Teknik bantingan.
10. Kyokushinkai
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Kyokushinkai


Kyokushinkai adalah sebuah bela diri aliran Karate dan tentu saja Bela diri ini juga berasal dari Jepang. Kyokushinkai menekankan latihan fisik dan full-contact kumite, yakni bertarung (Sparring) tanpa pelindung. Kyokushin menekankan pada pertarungan realistik dan kekuatan fisik.

11. KickBoxing

Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia KickBoxing

KickBoxing adalah olahraga yang hampir mirip seperti olahraga Tinju, perbadaan antara Kick Boxing dengan tinju terletak pada gerakannya, jika Tinju hanya mengandalkan Pukulan dan pertahanan Kick Boxing dapat mengandalkan Pukulan, Tendangan dan Tangkisan. Jika anda berminat mengikuti olahraga ini anda harus memiliki fisik dan mental yang sangat kuat.

12. Gulat 

Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Gulat

Gulat atau Wrestling adalah kontak fisik antara dua orang di mana salah seorang pegulat harus menjatuhkan atau dapat mengunci musuh mereka. Teknik fisik yang ditunjukkan dalam gulat adalahJoint Lock Clinch fightingGrappling hold, dan Leverage. Teknik teknik dalam dapat menyebabkan cedera yang berat sehingga jika anda ingin berlatih Gulat sebaik nya di dampingi pelatih Gulat Profesional.

13. Wushu

Secara Wushu berarti "seni bertempur/Bela diri" Kata Wushu berasal dari dua kata yaitu “Wu” dan “Shu”. Arti dari kata “Wu” adalah ilmu perang sedangkan arti kata “Shu” adalah seni. Sehingga Wushu bisa juga diartikan sebagai seni untuk berperang atau seni bela diri. Di dalam wushu, kita juga mempelajari Seni, Olahraga, Mental dan Bela diri. Pada Wushu terdapat 5 elemen yaitu Air, Kayu, Api, Bumi, Logam. Hubungan dari 5 elemen itu adalah air mendinginkan api, api menempah logam, logam memotong kayu, kayu tumbuh dari bumi, bumi mengontrol air. Jadi, semua unsur ini saling berhubungan satu sama lain.

14. Anggar 
Anggar Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia

kata Anggar berasal dari Bahasa Perancis "En Garde" yang artinya adalah bersiap. Kata "en garde" digunakan sebelum permainan anggar dimulai, untuk memberi perintah "bersiap" kepada pemain Anggar. Anggar mengajarkan keahlian dalan penggunaan senjata Tajm(Pedang) dalam penggunaannya dalam bertarung.
15. Kempo

Kempo merupakan bela diri yang berasal dari Jepang. Arti dari kata Kempo sendiri adalah bela diri dengan permainan tangan, Maka dari situ kita tahu baha Bela Diri kempo mengutamakan penggunaan tangan dalam bertarung, namun walau begitu penggunaan tendangan (kaki) juga masih di gunakan.


16. Hapkido
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia  Hapkido
Sama seperti Taekwondo, Hapkido juga berasal dari Korea. Hapkido bergerak berdasarkan prinsip lingkaran yang memanfaatkan kekuatan lawan. Teknik-teknik dalam Hapkido antara lain meliputi pukulan, tendangan, kuncian, bantingan, jurus, serta latihan senjata.

17. Aikido
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Aikido

Aikido adalah olahraga Beladiri yang berasal dari Jepang. walau belum sepopuler Karate, Kung Fu ataupun Taekwondo tetapi aikido telah berkembang sekurangnya ke 93 negara di Asia, Eropa, Amerika, Australia dan sebagian Afrika.


18. Sumo
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Sumo

Sumo adalah seni bela diri yang berasal dari Jepang. Biasanya seorang Atlet Sumo memiliki berat yang jauh di atas rata rata. Pada pertandingan Sumo 2 orang Pesumo harus saling dorong mendorong hingga lawan nya keluar dari lingkaran. Jika anda ingin ikut olahraga yang satu ini mungkin anda harus memiliki berat yang jauh di atas rata rata.
 19. Wing Chun
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Wing Chun
 
Seni bela diri Wing Chun berasal dari China, Wing Chun mengutamakan kecepatan dan reflek yang cepat. Wing Chun sangat cocok untuk di gunakan di pertarungan jarak dekat dan menangkis serangan beruntun. Jika anda tidak tahu bagaimana Wing Chun itu cobalah menonton film Ip Man karena Wing Chun lah bela diri yang di gunakan IP Man pada film tersebut.

20. Tai Chi


Tai Chi merupakan seni Bela Diri yang cukup populer di China. Tai Chi sendiri tidak hanya memfokuskan bertarung tetapi Tai Chi mengutamakan ketenangan batin, Pernafasan, Kesabran, Ke rileks an. Bela diri Tai Chi sangat cocok di pelajari untuk segala usia bahkan kebanyakan anggotanya adalah orang orang tua yang sudah berusia 40 tahun ke atas bahkan banyak juga kakek dan nenek yang sudah berumur 70 tahun an yang masih mengikuti olahraga ini karena olahraga ini tidak membutuhkan fisik yang terlalu banyak.

21. Systema
Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Systema

Systema merupakan bela diri yang berasal dari Rusia. Sesuai dengan namanya bela diri ini berfokus untuk menyerang bagian tubuh lawan seperti siku, lutut, pinggang, pergelangan leher, bahu, dan pergelangan tangan. Olah raga ini dipadukan dengan penggunaan pisau maupun senjata api.Olahraga ini sangat cocok bagi kaum wanita untuk menjaga diri mereka.

22. Savate

Savate adalah bela diri yang berasal dari Perancis arti kata Savate sendiri adalah "Sepatu Tua", Bela diri ini di beri nama ini karena pada awalnya bela diri ini dikembangkan oleh pertarung jalanan di Perancis dan masuk ke sekolah tinju. dalam pertandingan Savate diperbolehkan  menggunakan Pukulan maupun tendangan.

23. Krav Maga

Bela Diri Paling Terkenal Dan Terbaik Di Dunia Krav Maga
Secara harafiah Krav Maga berarti “tangan untuk memerangi tangan” dan dikembangkan untuk tentara di Israel, Krav Maga telah menjadi salah satu seni bela diri yang paling cepat berkembang di seluruh dunia saat ini. Krav Maga lebih memfokuskan pada pertahanan bukan ancaman serangan ofensif, sehingga akhirnya praktis dan berguna dalam konteks global saat ini. Variasi yang berbeda dari Krav Maga digunakan dalam pasukan militer di seluruh dunia dan dalam Pasukan Khusus seperti IDF, Mossad, FBI dan SAS Inggris.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar